Subscribe

RSS Feed (xml)

Powered By

Skin Design:
Free Blogger Skins

Powered by Blogger

PENCARIAN BIO-KEHATI

Selasa, 24 Maret 2009

Sterilisasi

Sterilisasi dengan panas adalah unit operasi dimana bahan dipanaskan dengan suhu yang cukup tinggi dan waktu yang cukup lama untuk merusak mikrobia dan aktivitas enzim. Sebagai hasilnya, bahan yang disterilkan akan memiliki daya simpan lebih dari enam bulan pada suhu ruang. Contoh proses sterilisasi adalah prouk olahan dalam kaleng seperti kornet, sarden dan sebagainya.Perkembangan teknologi prosesing yang memiliki tujuan mengurangi kerusakan nutrien dan konponen sensoris dan juga mengurangi waktu prosesing menjadikan teknik serilisasi terus dikembangkan.Lamanya waktu sterilisasi yang dibutuhkan bahan dipengaruhi oleh:

  • Resistensi mikroorganisme dan enzim terhadap panas
  • Kondisi pemanasan
  • pH bahan
  • Ukuran wadah/kemasan yang disterilkan
  • Keadaan fisik bahan.

Informasi tentang sterilisasi dengan ultravolet: teknologi sterilisasi dengan ultraviolet

Sterilisasi dengan udara kering

Alat yang umum dikenal adalah Oven. Alat ini dipakai untuk mensterilkan alat-alat gelas seperti erlenmeyer, petridish, tabunng reaksi dan alat gelas lainnya. bahan-bahan seperti kapas, kain dan kertas dapat disterilkan dengan alat ini. pada umunhya suhu yang digunakan pada sterilisasi secara kering adalah 170 - 180 C selama palinng sedikit 2 jam. Lama isterilisasi tergantung pada alat dan jumlahnya.

Sterilisasi dengan Uap Air Panas

Bahan yang mengandung cairan tidak dapat didterilkan dengan oven sehingga digunakan alat ini. alat ini disebut Arnold steam sterilizer dengan suhu 100 c dalam keadaan lembab. secara sederhana dapat pula digunakan dandang. Mula-mula bahan disterilkan pada suhu 100 C selama 30 menit untuk membunuh sel-sel vegetatif mikrobia. kemudian disimpan pada suhu kamr 24 jam untuk memberi kesempatan spora tumbuh menjadi sel vegetatif, lalu dipanaskan lagi 100 C 30 menit. dan diinkubasi lagi 24 jam dan disterilkan lagi. jadi ada 3 kali sterilisasi. Banyak bakteri berspora belum mati dengan cara ini sehingga dikembangkan cara berikutnya yaitu uap air bertekanan.

Sterilisasi dengan Uap air panas bertekanan.

Alat ini disebut otoklaf (autoclave) untuk steriliasasi ini alat dilengkapi dengan katup pengaman. alat diisi dengan air kemudian bahan dimasukkan. panaskan sampai mendidih dan dari katup pengaman kelaur uap air dengan lancara lalu ditutup. suhu akan naik sampai 121 c dan biarkan selama 15 menit (untuk industri pengalengan ada perhitungan tersendiri). lalu biarkan dingin sampai tekanan normal dan klep pengaman dibuka,

cara ini akan mematikan spora dengan cara penetrasi panas ke dalam sel/spora sehingga lebih cepat.

Cara mana yang dipilih tergantung bahan, biaya dan ketersediaan alat.

untuk bahan yang tidak tahan panas cara dia atas tidak dapat dipakai. umumnya dengan cara filtrasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan Berikan Kritik dan Saran Anda

Download MP3

Masukan Nama Penyanyi - Judul Lagu

Mesin Cari Free Download Mp3 Gratis

"Just For Fun with BioHunter And Primbon"